Saturday, November 26, 2011

Hanoi: National Economic University



Kalau saat saya mengunjungi Foreign Trade University saya sudah melakukan appoinment sebelumnya, kunjugan ke National Economic University tanpa appoinment sama sekali. Untung-untungan saja. Bonek!

Saya memberikan alamat yang sudah saya dapatkan dari internet. Saya tulis juga nama Vietnamnya. Sopir taxi tidak tahu FTU maupun NEU, karena itu hanya nama Inggrisnya. Mereka memiliki nama Vietnamnya, dan itu yang lebih dikenal di masyarakat.

Sesampainya di alamat tersebut, saya mencoba mencari orang yang bisa berbahasa Inggris. Ada seorang mahasiswi yang membantu saya menemukan Office of International Affair. Kami berjalan cukup jauh karena universitas ini cukup luas. Lebih luas dari pada FTU. Harus menyeberang jalan besar segala.

Sesampainya di kantor tersebut saya ditemui oleh seorang staf. Dikatakan bahwa bosnya sedang meeting. Saya sampaikan maksud saya. Dia sangat baik. Mencoba mencari dimana bosnya meeting.

Beberapa saat saya menunggu, disuguhi air putih, dan dia kembali. Dia bilang bosnya akan datang menemui saya, dan akan menutup meetingnya sementara. Tidak beberapa saat seorang laki-laki muncul. Usianya dibawah saya. Bahasa Inggrisnya bagus. Nampak cerdas dan sopan. Seorang PhD. Nama panggilannya "Tung". Saya tadi saat ditemui staf, namanya juga "Tung". Ternyata terjadi hal yang sama. Disini ada "Big Tung" dan "Small Tung".

Pembicaraan cukup singkat namun to the point. Tentu saja detail pembicaraan tidak saya tulis di sini. Saya sudah tahu sebelumnya reputasi universitas ini. Memang salah satu universitas terbaik di Vietnam. Mana yang lebih baik? Foreign Trade University atau National Economic University? Tidak bisa dijawab karena masing-masing memiliki keunggulan. Seperti halnya antara UI dan UGM, dua-duanya universitas terbaik di Indonesia.

Tugas selesai. Dengan hasil yang melampaui target. Sekarang tinggal jalan-jalan!

AP

No comments: