Thursday, September 12, 2013

Doha International Airport, Qatar


Setelah terbang sekitar 8 jam dari Jakarta, sampai juga saya di Doha International Airport. Doha adalah ibu kota Qatar, salah satu negara terkaya di dunia.

Turun dari pesawat saya harus mengantri bus, yang mengangkut kita para penumpang dari pesawat ke terminal airport. Suasana lalu lintas di landasan ini nampak kurang teratur. Bus yang saya tumpangi berjalan bersamaan dengan pesawat terbang yang berjalan berdekatan dengan bus.

Bus berhenti di teminal. Namun tenyata untuk yang tujuan akhirnya Doha saja. Untuk yang transfer ke tujuan lain masih terus, di terminal berikutnya. Ternyata memang ada 2 Terminal di Doha, Terminal 1 untuk yang turun di Doha, dan Trminal 2 untuk yang transfer. Turun dari bus kita masuk ke terminal yang sangat ramai. Nampaknya lebih banyak orang yang hanya transfer di Doha dari pada yang tujuan akhirnya Doha.



Pesawat saya berikutnya adalah Qatar Airways QR 081 menuju Roma yang diskedulkan jam 02.25 dini hari. Masih sekitar empat jam lagi. Saya gunakan untuk melihat-lihat duty free shop. Kali ini belum beli apa-apa disini. Nanti saja pulangnya. Saya akan transit lagi di sini 8 September.





Dari sisi kemewahan dan kenyamanan, Doha International Airport masih dibawah KLIA (KL), Changi (Spore), maupun Dubai.

AP
(Saya tulis ini di Pesawat dari Doha ke Roma, tanggal 2 September 2013, dengan beberapa revisi saat akan diupload)

No comments: